
Simbolisasi AHEMCE Kick Off 2026 oleh Board of Directors UT beserta Jajaran Executive AHEMCE.
Jakarta, 13 Januari 2026 – Mengawali tahun 2026 dengan semangat untuk terus bergerak maju dan bertumbuh, PT United Tractors Tbk (UT) menyelenggarakan Astra Heavy Equipment, Mining, Constructing and Energy (AHEMCE) kickoff 2026. Kegiatan ini menjadi agenda awal tahun perusahaan untuk menyampaikan visi serta arah strategis UT, sekaligus meresmikan pembukaan bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).
Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam menyatukan langkah seluruh insan AHEMCE dalam memulai perjalanan bisnis tahun 2026. Acara dilaksanakan secara hybrid, bertempat di UT Grand Ballroom, dan dihadiri oleh seluruh Board of Directors (BOD) UT, jajaran eksekutif AHEMCE, seluruh karyawan UT, serta perwakilan dari AHEMCE.
Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam menyatukan langkah seluruh insan AHEMCE dalam memulai perjalanan bisnis tahun 2026. Acara dilaksanakan secara hybrid, bertempat di UT Grand Ballroom, dan dihadiri oleh seluruh Board of Directors (BOD) UT, jajaran eksekutif AHEMCE secara hybrid, seluruh karyawan UT
Sebagai agenda rutin tahunan, AHEMCE Kickoff menjadi bagian dari proses arahan President Director UT kepada seluruh karyawan di lingkup AHEMCE. Dalam kesempatan ini, setiap perusahaan di bawah naungan AHEMCE juga menetapkan target tahunan sebagai bentuk komitmen bersama dalam mencapai kinerja optimal di tahun 2026.
Rangkaian acara diawali dengan pemutaran video AHEMCE Rewind 2025, dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua Serikat Pekerja; Penyampaian president message oleh President Director UT, Frans Kesuma; Pencanangan Target Perusahaan; serta ditutup dengan Pembukaan Bulan K3.
Melalui pelaksanaan AHEMCE kickoff 2026, UT menegaskan komitmennya untuk terus menyelaraskan strategi bisnis, pencapaian kinerja, serta penguatan budaya K3 sebagai fondasi utama dalam menghadapi berbagai tantangan sekaligus peluang bisnis sepanjang tahun 2026.
Sekilas Tentang United Tractors
PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.
ESG United Tractors
Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 53 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.
|
Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi: Dianwahyu Sri Purnomo Head of Corporate Communications and Sustainability Division PT United Tractors Tbk Email : dianwahyusp@unitedtractors.com Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910 Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413 Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors) Website: www.unitedtractors.com LinkedIn: PT United Tractors Tbk |