Kolaborasi UT bersama dengan BPBD DKI Jakarta untuk meningkatkan pengetahuan kesiapsiagaan bencana pada acara Pameran Jakarta Tangguh.

Kolaborasi UT bersama dengan BPBD DKI Jakarta untuk meningkatkan pengetahuan kesiapsiagaan bencana pada acara Pameran Jakarta Tangguh.

Jakarta, 18 Juni 2023 – Dalam rangka memeriahkan HUT DKI Jakarta ke-496, PT United Tractors Tbk (UT) berkolaborasi bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta di acara Pameran Jakarta Tangguh. Pada kesempatan ini, UT menjadi satu-satunya perusahaan swasta yang memberikan kontribusi positif untuk meningkatkan edukasi kesiapsiagaan bencana kepada masyarakat.

Dalam pelaksanaannya, acara ini dilaksanakan di Pintu Air 1 BKT Malaka Sari, Duren Sawit, Jakarta Timur. Hal ini dilakukan UT sebagai bentuk upaya untuk mengimplementasikan aspek Environmental, Social, dan Governance (ESG) di sekitar wilayah operasional perusahaan.

Di sisi lain, hal yang melatarbelakangi program ini dilakukan ialah karena banyaknya bencana di Indonesia, dimana berdasarkan data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) terjadi sebanyak 1.675 bencana sepanjang tahun 2023. Hal ini menjadi fokus perusahaan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat ring-1 dalam mempersiapkan, mencegah, dan menangani kondisi darurat bencana.

UT melalui program CSR United Tractors for Emergency Response and Action (UTACTION) memberikan edukasi kepada 500 pengunjung yang terdiri dari pelajar, aktivis siapsiaga dan masyarakat dengan mendirikan booth showcase program UTACTION, literasi kebencanaan, excavator mini, seragam Emergency Response Team (ERT), serta pameran video dan foto program UTACTION.

Selain itu, rangkaian acara juga diisi dengan board games kebencanaan dimana para pengunjung tidak hanya mendapatkan edukasi, tapi juga keseruan mengenai kesiapsiagaan bencana. BPBD bersama BASARNAS dan PMI turut mengisi acara ini dengan menunjukkan simulasi penanggulangan korban kebakaran, tenggelam, dan memindahkan korban dari lokasi ketinggian.

BPBD bersama BASARNAS dan PMI melakukan simulasi penanggulangan korban kebakaran, tenggelam, dan memindahkan korban dari lokasi ketinggian.

BPBD bersama BASARNAS dan PMI melakukan simulasi penanggulangan korban kebakaran, tenggelam, dan memindahkan korban dari lokasi ketinggian.

“Kegiatan edukasi kesiapsiagaan yang diwujudkan melalui kolaborasi BPBD DKI Jakarta bersama UT merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar. BPBD DKI Jakarta akan terus berupaya secara konsisten melakukan kegiatan ini untuk memberikan dampak positif kepada masyarakat,” ujar Kepala Pelaksanan BPBD DKI Jakarta, Drs. H. Isnawa Adji, M.A.P.

Program sosialisasi kesiapsiagaan bencana ini bersifat berkelanjutan dan berkesinambungan untuk membentuk kelompok siaga bencana di masyarakat wilayah operasional perusahaan. Selain itu, program ini juga sejalan dengan 10 Aspirasi Keberlanjutan poin ke-7 yakni Community Development.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan edukasi dan literasi masyarakat mengenai bencana, sehingga mampu menciptakan masyarakat tangguh bencana yang bisa melakukan pencegahan dan penanggulangan di masing-masing area secara berkelanjutan.

 

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki enam pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan Batubara, Pertambangan Emas, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi berkelas dunia dengan pengalaman lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan bagi indonesia melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya, serta mengoptimalkan kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:

 

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.ut)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk