Penyerahan oleh Halikinnor, Bupati Kotawaringin Timur kepada perwakilan UT Cabang Sampit.

Penyerahan oleh Halikinnor, Bupati Kotawaringin Timur kepada perwakilan UT Cabang Sampit.

Sampit, 16 Februari 2024 – PT United Tractors Tbk (UT) Cabang Sampit terus berupaya bergerak cepat dalam menanggulangi bencana yang terjadi di sekitar wilayah operasionalnya. Berkat komitmen yang telah dilakukan, UT Cabang Sampit berhasil mendapatkan penghargaan dari Bupati Kotawaringin Timur di bidang kebencanaan (UTACTION) pada tanggal (17/01/2024). Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi yang diberikan atas kontribusi UT Cabang Sampit karena telah memberikan bantuan dan support dalam penanganan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Kotawaringin Timur yang terjadi pada kurun waktu bulan September – Oktober 2023 lalu.

“Penghargaan ini diberikan kepada UT Cabang Sampit sebagai bentuk terima kasih pemerintah kepada perusahaan karena telah memberikan bantuan saat penanganan karhutla. Harapannya UT Cabang Sampit terus konsisten dalam mendukung langkah-langkah pencegahan dan penanganan karhutla di wilayah Kotawaringin Timur, sebagai upaya bersama untuk menjaga keberlanjutan lingkungan,” ujar Halikinnor, Bupati Kotawaringin Timur.

UT Cabang Sampit aktif terlibat dalam kegiatan pemadaman Karhutla. Dalam proses memberikan bantuan, UT Cabang Sampit melakukan kolaborasi bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Pemadam Kebakaran Kotawaringin Timur. Kolaborasi ini menjadi landasan bagi UT Cabang Sampit untuk terlibat secara aktif dalam mitigasi dan penanggulangan bencana. Kolaborasi ini memperkuat sinergi antara sektor swasta dan pemerintah daerah dalam menjaga kelestarian hutan dan mencegah terjadinya kebakaran lahan.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak atas penghargaan yang diberikan kepada UT Cabang Sampit. Melalui penghargaan yang diraih ini semakin mendorong UT untuk senantiasa konsisten untuk berperan aktif dalam upaya pelestarian lingkungan dan penanggulangan karhutla, sesuai dengan nilai-nilai yang menjadi fokus perusahaan,” ujar Himawan Sutanto, CSR Manager UT.

Komitmen UT menjaga dan melindungi lingkungan akan terus dilakukan, terutama untuk mengatasi kondisi darurat bencana seperti Karhutla di wilayah Kotawaringin Timur ini. Hal ini merupakan bentuk kontribusi keberlanjutan perusahaan dalam menciptakan nilai tambah bagi masyarakat di Indonesia.

 

Sekilas Tentang United Tractors

PT United Tractors Tbk (UT) yang dikenal sebagai distributor alat berat terbesar di Indonesia telah berdiri sejak tahun 1972. Saat ini UT telah berkembang dan memiliki lima pilar bisnis, yaitu Mesin Konstruksi, Kontraktor Penambangan, Pertambangan, Industri Konstruksi dan Energi. Sebagai kontribusi UT terhadap pencapaian Sasaran Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), UT secara konsisten melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menjunjung tinggi keberlanjutan.

ESG United Tractors

Sebagai perusahaan alat berat, pertambangan, dan energi kelas dunia, serta pengalaman selama lebih dari 50 tahun di Indonesia, UT berkomitmen untuk menghadirkan masa depan yang berkelanjutan. Hal ini dilakukan melalui penerapan prinsip ESG yang efektif dengan memperhatikan lingkungan, berdampak baik bagi sosial masyarakat, serta menjunjung tata kelola perusahaan yang baik pada seluruh level operasi bisnisnya. Di sisi lainnya, UT juga melakukan optimalisasi kompetensi, keahlian, dan aset strategis yang dimiliki untuk menghadirkan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan dan masyarakat Indonesia.

Untuk keterangan lebih lanjut, silahkan menghubungi:

 

Sara K. Loebis

Head of Corporate Governance and Sustainability Division

PT United Tractors Tbk

Email: ir@unitedtractors.com

Alamat : Jl. Raya Bekasi Km.22 Cakung, Jakarta Timur 13910

Telp. : (62-21) 3511961, Fax : (62-21) 3441413

Medsos : IG (@unitedtractorsofficial & @ceritadi.unitedtractors)

Website: www.unitedtractors.com

LinkedIn: PT United Tractors Tbk