Peserta, guru pembimbing dan panitia Lomba Kompetensi Siswa (LKS) 2022

Semarang, 23-24 Mei 2022 merupakan hari bersejarah bagi Jurusan Teknik Alat Berat SMK di area Jawa Tengah, untuk pertama kalinya Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat provinsi secara hybrid (kombinasi luring dan daring) untuk pertama kali. Kegiatan terlaksana atas kolaborasi antara PT United Tractors Tbk, Dinas Pendidikan, dan SMK Binaan UT (SOBAT).

Di bidang lomba Teknik Alat Berat LKS edisi ke 30 ini, MKKS Jawa Tengah menunjuk SMK Negeri 1 Semarang sebagai panitia pelaksana dan perlombaan dilaksanakan di UT Cabang Semarang. Acara ini dibuka secara resmi oleh Dicky Firmansyah selaku Pimpinan Cabang UT Semarang dan F. Budi Santoso S.Pd, M. Si selaku Kepala SMKN 1 Semarang serta dihadiri oleh tim UT Head Office pada hari Senin 23 Juni 2022.

LKS Teknik Alat Berat tahun ini diikuti oleh 5 SMK dari Jawa Tengah, yaitu SMKN 1 Semarang, SMKN 1 Gondang Sragen, SMK Maarif NU 1 Sumpiyuh, SMK Kesuma Margoyoso Pati, dan SMK Warga Surakarta. Bertindak sebagai juri adalah Robi Tubagus Yuni, SPd, MT dari LSP ABI yang menguji secara luring, kemudian Galih Akup Subekti, SPd, MT, dan Setyo Hadi SPd, MT dari UT School Jakarta yang menguji secara daring.

Para peserta Lomba Kompetensi Siswa (LKS) 2022

Terdapat tiga bidang dalam LKS tahun ini yang akan dinilai, yaitu Pre-Delivery Inspection (PDI) pada unit excavator PC195, Measuring Engine Component, dan Troubleshooting Starting & Charging System. Ketiganya dikerjakan oleh 2 orang siswa dalam 1 tim dari setiap sekolah yang berpartisipasi.

Pada tanggal 30 Mei 2022 pengumuman pemenang disampaikan bersamaan secara daring untuk 50 bidang yang dikompetisikan di LKS ke 30 ini melalui live streaming kanal Youtube Dinas Pendidikan Provisi Jawa Tengah. Dan hasilnya adalah SMKN 1 Semarang keluar sebagai Juara pertama LKS bidang lomba Teknik Alat Berat, SMK Kesuma Margoyoso Pati sebagai juara kedua, dan SMK Maarif NU 1 Sumpiyuh sebagai juara ketiga.

Dengan ini, SMKN 1 Semarang berhak menerima penghargaan uang pembinaan dan trofi dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah. Tak hanya itu, sebagai juara pertama, SMKN 1 Semarang juga berhak mewakili Jawa Tengah untuk melaju ke pentas LKS Tingkat Nasional yang akan diselenggarakan di bulan Oktober, didukung oleh UT dan UT School.